5 Kota Termaju di Pulau Sumatera

Leave a Comment

Pulau Sumatera merupakan salah satu wilayah penggerak utama perekonomian Indonesia selain pulau Jawa. Hal ini tidak mengherankan karena populasi pulau Sumatera adalah yang terbesar kedua di Indonesia setelah pulau Jawa. Saat ini populasi pulau Sumatera telah melebihi angka 50 juta jiwa. Dengan populasi yang besar, menjadikan Sumatera memiliki daerah otonom yang tergolong banyak di Indonesia.

Banyak yang bilang kalau Jawa adalah masa lalu dan Sumatera adalah masa kini. Untuk mewujudkan hal tersebut, berbagai upaya terus dilakukan agar Sumatera terus tumbuh maju. Hal paling utama dilakukan tentunya adalah dengan mengejar pertumbuhan di wilayah-wilayah perkotaan di Sumatera. Hal ini karena wilayah perkotaan merupakan sumber utama yang menggerakan perekonomian suatu wilayah. Beberapa hal yang terus dilakukan diantaranya adalah dengan mengembangkan infrastruktur dan meningkatkan konektivitas antar kota. 

Bicara tentang wilayah perkotaan, pada tulisan ini kita akan membahas tentang 5 kota termaju di pulau Sumatera yang dilihat dari berbagai aspek. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah daftar dan uraian singkatnya.

1. Medan

Foto : Skyscrapercity.com

Medan merupakan kota terpenting di luar pulau Jawa. Medan menyandang status sebagai kota terbesar di luar pulau Jawa, baik dalam hal populasi maupun dalam hal perekonomian. Posisinya yang strategis menjadikan kota Medan berkembang sebagai pintu gerbang utama pulau Sumatera. Berbagai hal terus digenjot agar Medan semakin mengukuhkan statusnya sebagai kota utama di luar pulau Jawa. Salah satunya adalah infrastruktur. Infrastruktur kota Medan adalah salah satu yang terbaik di Indonesia. Contohnya adalah bandara dan pelabuhan. Pemerintah Indonesia juga secara ekstensif membangun infrastruktur tol dan kereta api demi meningkatkan konekvitas antara kota Medan dengan kota-kota sekitarnya.

2. Batam

Foto : Skyscrapercity.com

Sudah sejak lama pemerintah Indonesia ingin menciptakan Batam sebagai kota yang dapat bersaing dengan Singapura. Walaupun sampai sekarang belum juga terwujud, setidaknya pemerintah Indonesia telah berhasil menjadikan Batam sebagai salah satu kota terpenting Indonesia. Demi mewujudkan hal tersebut, pemerintah membentuk Badan khusus yang bernama Badan Pengusahaan (BP) Batam. Tujuannya dibentuk BP Batam agar pemerintah Indonesia dapat mengurus secara langsung kota Batam. Pemerintah Indonesia telah mewariskan berbagai infrastruktur besar untuk kota Batam. Diantaranya adalah Jembatan Barelang yang merupakan salah satu jembatan terpanjang di Indonesia dan Bandara Internasional Hang Nadim yang merupakan bandara dengan landasan pacu terpanjang di Indonesia.

3. Palembang

Foto : Youtube.com

Kota Palembang semakin terkenal semenjak aktif sebagai tuan rumah  even-even besar. Diantaranya adalah PON dan SEA Games. Sementar lagi Palembang juga akan menjadi tuan rumah Asian Games bersama dengan Jakarta. Salah satu alasan seringnya Palembang menjadi tuan rumah even-even besar adalah karena Palembang memiliki infrastruktur olahraga yang memadai. Infrastruktur tersebut dibangun secara terpadu di kawasan Jakabaring yang bernama Jakabaring Sport City (JCC). Secara umum, Palembang memiliki perkembangan yang cukup menjanjikan. Palembang merupakan salah satu kota di Indonesia yang memiliki koridor BRT (Bus Rapid Transit) terbanyak. Bahkan bersama dengan Jakarta, Palembang akan memiliki LRT (Light Rail Transit) pertama di Indonesia dalam waktu dekat ini.

4. Pekanbaru

Foto : Nagarakun.net

Sebagai ibukota dari salah satu provinsi terkaya di Indonesia, tidak mengherankan kalau Pekanbaru mengalami perkembangan yang pesat. Bahkan saat ini Pekanbaru telah menjelma menjadi salah satu kota bisnis utama di pulau Sumatera. Kehadiran hotel-hotel baru semakin menjamur di kota Pekanbaru, layaknya seperti kota Medan dan Batam. Pekanbaru sendiri merupakan salah satu kota yang paling awal memiliki BRT (Bus Rapid Transit) di Indonesia. Ini menjadi gambaran bahwa perkembangan kota Pekanbaru cukup signifikan.

5. Bandar Lampung

Foto : Oralali.com

Bandar Lampung merupakan kota yang berada diujung Selatan pulau Sumatera. Itulah sebabnya kota ini merupakan penghubung antara pulau Jawa dengan pulau Sumatera, khususnya melalui pelabuhan. Posisinya yang strategis menjadikan kota Bandar Lampung berkembang cukup pesat, sehingga  mulai menjelma menjadi kota metropolitan layaknya seperti kota-kota yang sudah kita bahas sebelumnya. 
Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

0 comments:

Post a Comment